berikut ini yg bukan merupakan ciri ciri abad pertengahan di Eropa adalah a. dominasi gereja sangat kuat b. seni untuk agama dan gereja c. ajaran agama sebagai
Pertanyaan
a. dominasi gereja sangat kuat
b. seni untuk agama dan gereja
c. ajaran agama sebagai dasar kebudayaan Eropa
d. berkembang pesatnya kebudayaan yunani klasik
e.kebudayaan klasik mati suri
tolong bantuannya
1 Jawaban
-
1. Jawaban diahviolin
Berikut ini yang bukan merupakan ciri ciri Abad Pertengahan di Eropa adalah
d. berkembang pesatnya kebudayaan yunani klasik
Budaya Yunani Klasik, seperti tulisan dari Aristoteles, Sokrates dan Plato, baru berkembang lagi pada masa Renaisans.
Pembahasan:
Abad Pertengahan adalah periode dalam sejarah Eropa dari jatuhnya kekasiaran Romawi Barat pada 476 Masehi hingga periode Renaisans.
Periode ini memiliki ciri:
1. Banyaknya negara kecil
Masa ini di Eropa ditandai dengan terbaginya Eropa menjadi kerajaan-kerajaan kecil, akibat invasi suku-suku Jermanik yang mendirikan kerajaan-kerajaan seperti Visigoth, Ostrogoth, Burgundy, Lombardy dan sebagainya.
Inggris sendiri terbagi menjadi tujuh kerajaan kecil yang didirikan suku Anglo-Saxon.
Kerajaan kecil ini tumbuh di reruntuhan kekaisaran Romawi Barat. Seiring dengan waktu, kerajaan kecil ini saling menaklukkan dan akhirnya muncul kerajaan besar pada akhir abad pertengahan.
2. Feodalisme
Kerajaan-kerajaan ini menganut sistem feodalisme, dimana raja berkuasa menyerahkan sebagian tanah kepada bangsawan bawahnya. Sebagai gantinya bangsawan akan menyediakan upeti dan tentara saat perang. Akibat feodalisme, kekuasaan kerajaan menjadi lemah, karena kekuasaan terletak pada para bangsawan yang menjadi tuan tanah ini.
Rakyat kecil hidup sebagai petani yang menggarap tanah milik bangsawan. Rakyat tidak memiliki hak atas tanah ini dah harus membayar sewa berupa hasil bumi kepada pata bangsawan.
3. Pengaruh Gereja Katolik yang besar
Lemahnya kekuasaan kerajaan dan hancurnya sistem pemerintahan yang sebelumnya di bangun kekaisaran Romawi membuat kekuasaan para pendeta di Gereja Katolik meningkat.
Para pendeta memberikan pelayanan keagamaan namun juga menjadi penasehat pemerintahan, karena mereka termasuk sedikit orang pada Abad Pertengahan yang bisa baca tulis dan berpendidikan.
Secara ekonomi Gereja Katolik juga sangat kuat karena biara dan kadetral banyak menguasai tanah secara feudal. Gereja juga mendapatkan uang derma dari para bangsawan.
Pelajari Lebih Lanjut:
Ciri-ciri Abad Pertengahan!
https://brainly.co.id/tugas/4472159
Kode: 11.3.1
Kelas: XI
Mata pelajaran: IPS / Sejarah
Materi: Bab 1 - Bangsa Eropa di Indonesia
kunci: Abad Pertengahan